Bismillaahirrohmaanirrohiim.. Assalamu'alaikum.. Welcome to Miftahul's Blog -To Be Like a Sun-

TO BE LIKE A SUN

Assalamu'alaikum. Salam hangat... Selamat datang di blog saya yang sederhana ini. Blog ini berisi seputar pengalaman pribadi, opini, info, karya lomba, dsb yang mungkin dapat bermanfaat. Terima kasih atas kesediaannya meluangkan waktu 'tuk singgah walau sejenak. Jangan lupa ninggalin jejak ya ^^



Minggu, 11 Mei 2008

Kukejar surgaNya dengan Menikah....

.... Karena pernikahan bukanlah
berusaha mencari pasangan yang cocok bagi kita,
melainkan kita berusaha menjadi pasangan yang cocok bagi sesiapa pun dia. (Izzatul jannah, dkk)

Untaian kata-kata itu jelas sekali maknanya, jika pernikahan bukanlah ajang pencarian jodoh yang sesuai dengan kriteria yang kita inginkan, yang cocok dengan kita, dan pernikahan juga bukanlah hanya pertemuan antara laki-laki dan wanita dalam pelaminan, hamil, punya anak dan mendidik mereka. Tapi esensi dari pernikahan sangat dalam karena didalamnya ada suatu ikatan yang begitu magnetis dengan 2 komponen yang menarik dan mengikatnya erat.

Jikalah hanya sekedar ingin mencapai bahagia
Janganlah menikah…………

Sebab menikah berarti…..
Berani menerima perbedaan
Berani memikul beban berat
Berani mengambil tanggung jawab besar

Pernikahan bukan hanya sekedar bahagia, karena kebahagiaan tidak akan ada jika kedua komponen tidak ada visi dan misi yang sama dalam membentuk suatu ikatan. Seberat apapun beban yang menimpa, sesulit apapun kehidupan, dan sebesar apapun perbedaan kala menjalani kehidupan bersama jika sudah mengetahui apa arti dari pernikahan, maka akan bertemulah keduanya. Pernikahan berarti bertemunya dua kubu yang berbeda, idealisme, perasaan, keinginan, dan perbedaan itulah yang menjadi ikatan itu begitu erat karena didalamnya ada keterbukaan, saling memahami perbedaan yang ada dan kerjasama membuat solusi tuk menjadikan perbedaan itu sebagai indahnya pernikahan yang dijalani.

Pernikahan menjadikan ketidaksempurnaan menjadi sempurna karena didalamnya juga ada saling melengkapi, Allah swt menciptakan manusia berpasang-pasangan dan Dia tidak memberikan pasangan atau jodoh yang sempurna untuk kita, tapi pasangan yang dapat saling melengkapi diantara keduanya karenaNya.
Jikalah hanya sekedar ingin mencari bahagia
Sudah dari dulu aku melangkah

Tapi, tidak…..
Sebab bagi ku………
Menikah menghendaki proses terbaik
Terbaik saat berniat hanya karena-Nya
Terbaik dalam detik-detik penantian takdir
Terbaik saat menjalani proses pernikahan
Terbaik saat mengarungi rumah tangga
Dan terbaik saat bertemu dengan-Nya

Sebab bagi ku….
Menikah bukan hanya mengejar bahagia
Namun bersama mengejar surga-Nya.

Raihlah surgaNya dengan menikah...
Dan kejarlah surgaNya bersamanya...
seorang pendamping hidup yang diberikan Allah swt untukmu.....

Oleh: Shabra Al-Aeshah, Mei 2008 (http://kurnitasari.blogspot.com)

0 komentar:

Terima Kasih sudah berkunjung ^^ Jangan lupa untuk meninggalkan jejak ya ;) Follow juga akun Twitter/Instagram @miftahoke
Check Page Rank of any web site pages instantly:
This free page rank checking tool is powered by Page Rank Checker service